Menjalani ibadah puasa merupakan kewajiban bagi setiap muslim. Namun, bagaimana dengan para penderita maag? Penyakit maag merupakan gangguan yang disebabkan akibat lalai dalam mengatur pola makan. Akibat hal ini, penderita harus menahan rasa sakit di bagian lambung manakala penyakit ini muncul. Sementara pada bulan Ramadhan, umat muslim wajib menjalankan puasa. Amankah bagi penderita maag untuk menjalankan puasa?
Berdasarkan informasi yang kami peroleh dari Tabloid Viva Generik Edisi 01 juli - 31 juli 2014 dijelaskan bahwa "Untuk penyakit maag yang belum parah, puasa justru dianjurkan. Karena saat puasa jadwal makan justru jadi teratur, namun bagi penderita maag yang sudah akut dan parah sebaiknya tidak berpuasa hingga penyakitnya sembuh. Sebaiknya berobat terlebih dahulu sampai luka di lambungnya sembuh, setelah itu baru boleh menjalankan ibadah puasa".
Berikut ini beberapa Tips Puasa Sehat bagi Penderita Maag
1. Wajib Makan Sahur
Makan sahur berguna untuk menyiapkan energi dan mencegah lambung dalam keadaan kosong.
2. Segera Lakukan Buka Puasa
Segera berbuka saat adzan maghrib tiba karena perut anda sudah kosong beberapa jam yang lalu. Minum minuman manis dan hangat, kemudian makan makanan ringan yang manis seperti kurma. Makanan yang manis akan mudah diserap sehingga tidak meningkatkan asam lambung. Biasakan sholat maghrib sebelum makan nasi dan lauk pauknya agar lambung anda tidak kaget.
3. Makan Secukupnya
Hal ini dimaksudkan untuk menghindari lambung terisi sangat penuh sehingga akan menimbulkan rasa tidak nyaman. Banyak mengkonsumsi buah dan sayur. Jangan membiasakan budaya "balas dendam" pada saat buka puasa sehingga memakan apa saja secara berlebihan.
4. Hindari Tidur Langsung Setelah Sahur
Langsung tidur setelah makan bisa membuat asam lambung menjadi semakin banyak sehingga proses pencernaan berjalan lebih cepat saat tidur sehingga anda akan merasa lapar ketika bangun.
5. Hindari Stress
Stres akan membuat asam lambung menjadi semakin banyak dan tentunya akan mengiritasi dinding lambung. Hindari stress dengan banyak beribadah.
6. Konsumsi Obat Maag dengan teratur
Jadwal konsumsi obat maag bisa anda rubah menjadi saat sahur.
7. Minum Air Putih yang banyak
8. Hindari Makanan dan Minuman
Hindarilah beberapa makanan dan minuman berikut : pedas dan asam, makanan berlemak (seperti gorengan dan jeroan karena lemak sulit dicerna sehingga membebani lambung), kopi, makanan yang mengandung gas (seperti kubis, kol, nangka, sawi, kismis dan kacang-kacangan) karena bisa menimbulkan kembung., minuman beralkohol dan berkarbonas (seperti soft drink), coklat, keju dan merica.
Demikian sedikit tips puasa sehat bagi penderita maag yang dapat kami bagikan, semoga dapat bermanfaat bagi semuanya.
SUMBER REFERENSI :